Entah kenapa aku juga tidak mengantuk, smpet ketiduran 5 menit sihh . Tapii , setelah itu rasa kantuk itu hilang entah kemana . sembari menunggu rasa kantuk pulang padaku , akhirnya aku memutuskan untuk menulis saja .
Alasan lain aku menulis adalah karena aku berulang tahun hari ini . Ahaa , mungkin juga aku ga bisa tidur karena aku berulang tahun?? karena hari ini tanggal 2 April Hallaahh , ga tau dah hubungannya apa? Tapii skrg aku lagi Flu siih yaa (Hate this) . **Curhatannya brentii mpe disini aja yaa . kalau diterusin isinya bisa aja curhatanku semua :D
....
Selamat ulang tahun kepada diriku sendiri aku ucapkan . Aku sudah berikan kado untuk diri sendiri juga . Nahh , bagian inilah yang aku sukai .
Setahun kemudian ketika berulang tahun , aku menanyakan jam berapa sebenarnya aku lahir? Nahh , kalau jawaban yg ini aku lupa :D
Kalau 2 tahun belakangan ini yang aku lakukan ketika berulang tahun adalah : Pertama , mengucapkan selamat ulang tahun kepada diriku sendiri dan kemudian berbicara terhadap diri sendiri apa saja keinginanku .
Kedua adalah aku membelikan kado ulang tahun untuk diri sendiri . Heeiii... ini adalah bagian yang sangat menyenangkan . Tahun lalu aku membeli HP untuk hadiah ulang tahunku . Aku bungkus kertas kado dan dibuka tepat ketika aku berulang tahun . Rasanya menyenangkan .
Yang ada didalam pikiranku mengenai menghadiahi diri sendiri adalah seperti ini ...
“Pada dasarnya manusia itu senang diberi hadiah . apalagi diberi kado di hari istimewa . Salah satunya ulang tahun .” Aku pun begitu . di lubuk hati yang paling dalam kadang – kadang terbesit keinginan diberi hadiah .
Nahhh , daripada mengharapkan orang lain memberi hadiah dan meminta (aku ga terlalu suka meminta minta sesuatu kepada orang lain) , lebih baik aku memberikan hadiah buat diri sendiri bukan? Apa yang aku inginkan aku beli . Aku manjakan diri sendiri saat itu . Rasanya? Tentu menyenagkan (Beneran lho) . Tapii mungkin ada yg berpikiran, “Kasian banget ngasih kado buat diri sendiri karna ga ada yg ngasih”
Heiii... Tapi bukan itu alasannya . Terus terang aku selalu dapet hadiah dari temen temenku . Tapii , memberikan kado kepada diri sendiri itu.... wujud menghargai diri sendiri (My opinion) . Kitalah yang paling tau kebutuhan dan keinginan sendiri .
Oiiaa , bagian yang paling menyenangkan dari ulang tahun itu adalah berbagi makanan bersama kerabat disekitar kita . istilahnya bisa aja traktir gitu . Bagi aku pribadi , berbagi makanan untuk orang lain adalah suatu moment yang membahagiakan (Yaa selama masih ada uang tabungan , hehee) . Aku bahagia melihat mereka bahagia . Hallaahhh ...
.......
Hmmm... ngomongin ulang tahun yaa??
Orang – orang cenderung bahagia dihari ulang tahunnya karena usianya makin bertambah dan makin “Dewasa” (Katanya) . Padahal umur kita makin berkurang yaa di dunia ini? Jadi harus bahagia atau sedih?
Ahh , aku jadi inget perkataan seorang temanku yang mengatakan bahwa “Makin dewasa akunya, padahal dulu dosa ga sebanyak sekarang” Ya aku jawab aja, “Pahalaku juga kan ga sebanyak yg sekarang dulu mah” . hahahaa , Pembicaraan yg anehh .
Tapii ingat! Kalau berfikir itu jangan Cuma dari satu sisi . banyak tuh sisi yg lain . Jika otakmu segitiga , lihatlah dari 3 sisi . Karna segitiga itu punya 3 sisi . Kalau mau bujur sangkar , sisinya ada 4 . Hehehee ...
Hmmmm... (Lagi banyak bergumam)
Hari ulang tahun itu banyak di doain sama orang lain yaa? Enak donk ...
Terus terang aku makin bingung dengan apa yg aku ketik ini .
.......
Haduuuuhhhh , kenapa tulisan ini jadi panjang yaa?
Isinya curhatanku lagi . Padahal kan sebenernya bukan ini yang pngen aku tulis . emang sihh berhubungan sama hari ulang tahun . Tapii apa daya jari saya menekan huruf – huruf yang ada diatas sehingaa ter-ketik curhatan ini (Bener ga sihh itu penulisannya “ter-ketik”?)
Gpp deh isinya curhatan . Aku memaafkan diri sendiri karena sedang berulang tahun , lapar dan tidak juga mengantuk . Hallahh , makin gaje!
Itu rasa kantuk tersesat apa yaa?? Makanya ga dateng juga . Padahal tulisan ini hampir selesai dan tiba – tiba saya merasa laparrr ...
Udahh ahh , Cuaappeee pemirsa ...